This Advertisements
     

Membagikan Profile Tiktok

Ingin membagikan atau share akun tiktok Anda ke orang lain? Bagaimana cara melakukannya dengan benar? Berikut pembahasannya…


Membagikan Profile Tiktok – Jika kita ingin membagikan profile akun TikTok kepada orang lain, baik itu untuk diketahui teman-teman atau di publik, maka kamu bisa mengikuti cara ini.

Setidaknya, ada 3 variasi cara untuk membagikan profil tiktok.

Mari kita bahas satu-persatu.

Cara Membagikan Profil Tiktok

Ada berbagai alasan orang ingin share akun profilnya.

Mungkin saja karena :

  • Ingin di follow
  • Kontak yang bisa dihubungi di TikTok
  • Ingin orang lain (publik) mengetahui akun resmi (official).
  • dan lain-lain

Seperti yang kita sebut diawal, setidaknya ada 3 varian cara untuk membagikan profile ini.

#1 Dari Menu “Bagikan Profil”

Menu ini ada di aplikasi TikTok.

Jika Anda menggunakan TikTok Lite, cara ini tidak bisa digunakan.

Cara melakukannya adalah :

  1. Buka akun tiktok Anda
  2. Masuk ke bagian profile
  3. Klik icon trigam (☰) di pojok kanan atas
  4. Pilih menu Bagikan Profil (Share Profile)
  5. Pilih mau dibagikan kemana. Salah satunya salin tautan
  6. Paste tautan tadi ditempat yang Anda inginkan.

Ketika orang lain meng-klik tautan/link/URL tersebut, mereka otomatis akan dialihkan ke akun tiktok anda.

Contoh hasil URL nya :

https://vt.tiktok.com/ZSe1dd4T1/

 

#2 URL Akun Tiktok

Cara kedua adalah dengan menggunakan format url profile di tiktok.

Setiap akun bisa diakses dengan format URL : https://www.tiktok.com/@username

 

Misalnya username akun tiktok saya adalah : pubiway

maka URL Profile saya menjadi :

https://www.tiktok.com/@pubiway

Share/bagikanlah URL itu di tempat yang Anda inginkan.

 

#3  Dengan Kode QR TikTok

Fitur ini tersedia di apk Tiktok.

Fitur ini juga hanya tersedia di aplikasi tiktok asli/ori/biasa.

Jadi tidak bisa diakses dari apk tiktok lite.

Cara menggunakannya :

  1. Buka aplikasi tiktok
  2. Masuk ke menu Profile
  3. Klik icon trigram (☰) di pojok kanan atas
  4. Pilih menu Kode QR (QR Code)
  5. Pilih mau dibagikan kemana. Kamu juga dapat memilih untuk mengunduh/mendownload gambar kode QR tersebut.
  6. Setiap orang yang scan kode QR kamu, akan beralih ke profile tiktok mu.

Contoh gambar QR Codenya adalah seperti ini :

Kode QR Tiktok Pubiway

Apabila kamu punya pertanyaan mengenai hal ini, silahkan ajukan di kolom komentar.

Jika ingin bantuan secara private, dapat menghubungi kontak kami. Akan kami bantu sebisanya. Gratis kok 🙂

Kesimpulan

Semoga pembahasan tentang cara membagikan profile tiktok ini dapat membantu kamu.Share ke teman-teman yang lain juga ya biar ikutan tahu.

Terimakasih.
Akhir kata, Salam Pubiway 🙂

pubiway.com

Penulis merupakan pengguna aktif media sosial sejak 2010, blogger sejak 2012. Bertahan dan berkembang di era digital hingga saat ini.