URL Shorten adalah layanan pemendek suatu URL.
Fungsinya adalah untuk memperpendek url yang panjang. Kita dapat menemui layanan ini di situs pemendek URL yang tersedia secara bebas di internet, baik gratis dan premium.
URL yang panjang tidak mudah untuk diingat, tidak cepat untuk diketik, dan mempersulit kita waktu membagikan tautan /link tersebut di tempat-tempat yang membatasi jumlah karakter, misalnya twitter.
Kita ambil sebuah contoh : https://pubiway.com/cara-batasi-speed-download-di-idm
URL diatas cukup panjang untuk diketik, dan menghabiskan 54 karakter.
Bagaimana jikalau url panjang tadi diperpendek sehingga tetap bisa diakses dengan hanya menggunakan 21 karakter yakni :
https://is.gd/idmsaya
Nah, begitulah gambaran umumnya dan hasil dari salah satu situs pemendek url.
Dibawah ini Pubiway sudah mengumpulkan daftar lengkap situs pemendek url yang dapat digunakan secara gratis beserta fitur-fitur unggulannya.
Situs Pemendek URL Terbaik
Berikut daftar lengkap layanan penyedia url shorten terbaik pilihan kami :
1. IS.GD
Untuk menggunakan layanan is.gd kamu tidak perlu lagi melakukan pendaftaran. Cukup masukkan url panjang yang ingin dipendekkan, dalam hitungan detik url pendek sudah bisa kamu gunakan.
Contoh hasil dari url shorten ini adalah : https://is.gd/idmsaya
https://is.gd adalah URL yang diberikan layanan ini, dan idmsaya adalah kode yang saya custom. Jika tidak mau di custom, kamu biarkan saja kosong, nanti hasil yang diberikan dalam bentuk random.
Fitur Unggulan:
- Kita bisa custom kode url pendek sesuai keinginan kita, syaratnya minimal 5 karakter.
- Kita dapat mengaktifkan fitur pelacakan statistik jumlah klik.
Untuk mengetahui trafik/jumlah klik pada url yang sudah kamu pendekkan di is.gd, kamu bisa mengaksesnya dengan membuka https://is.gd/stats.php?url=idmsaya
Jadi polanya adalah https://is.gd/stats.php?url=[kode kamu]
Ingat ya, statistik ini hanya muncul apabila kamu beri ceklis di kolom log statistics for this link
Saya pribadi suka layanan ini karena :
- Bisa custom kodenya
- URL nya pendek (is.gd), mudah juga dihafal
- Bisa melihat statistik
- Dan yang menarik adalah tidak perlu daftar/register untuk menikmati semua fitur tersebut
2. TINY.CC
Layanan web yang satu ini memberikan 2 pilihan, mau memakainya sebagai user terdaftar (register dulu), atau langsung pakai saja (tanpa register).
Untuk kamu yang tidak suka mendaftar, fitur yang diberikan juga lengkap!
Contoh hasilnya :
https://tiny.cc/kecil
Fitur Unggulan :
- Bisa custom kode url pendeknya
- Bisa melihat statistik
Untuk melihat statistik, tinggal tambahkan tanda “~” dibelakang url.
Contohnya https://tiny.cc/kecil~
Ada yang menarik dari layanan ini, dimana url shortennya bisa menjadi pengganti domain utama.
Saya hanya memendekkan domain blog ini, hasilnya https://tiny.cc/pubiway
URL pendek tadi bisa dipakai menggantikan domain keseluruhan blog ini dengan menambahkan tanda “/“dibelakang ditambah url yang memang ada di blog ini.
Contohnya :
Halaman about blog ini adalah : pubiway.com/about
saya bisa mengaksesnya dengan url https://tiny.cc/pubiway/about
begitu juga dengan salah satu artikel, https://pubiway.com/mempercepat-wifi-indihome
bisa diakses dari https://tiny.cc/pubiway/mempercepat-wifi-indihome
Menarik bukan?
Pada layanan yang sama, apabila kita melakukan pendaftaran akun, kita mendapat sebuah subdomain diluar tiny.cc untuk memendekkan url. Akan lebih lengkap lagi ketika kita mencoba layanan premiumnya loh.
3. S.ID
S.ID adalah sebuah layanan yang dihadirkan oleh PANDI. Soal kualitas sudah jelas oke, dan domain ID sudah sangat identitas Indonesia sekali.
Domainnya sangat pendek dan tampil elegan.
Contoh hasilnya : https://s.id/ray4R
Apakah ada fitur custom url/edit urlnya? Ada
Apakah bisa lihat statistik? Bisa
Tapi….
Harus daftar terlebih dahulu, tapi tenang mudah kok untuk buat akun gratis nya.
Untuk membuat akun sebenarnya hanya memakan waktu sekitar 1 menit-an saja sih, dan sudah bisa menikmati fitur secara lebih lengkap.
4. BIT.LY
Mungkin yang paling familiar dari semua yang ada dalam daftar perpendek url gratis ini adalah si bit.ly
Ya, sudah lama eksis di dunia internet dan banyak pihak yang mengandalkan web ini.
Contohnya : https://bit.ly/3is85uw
Jika kita memilih sebagai pengguna tak terdaftar saat membuat link di bitly ini, maka fitur yang kita dapatkan cukup terbatas, hanya sebagai url shortener saja.
Fitur custom url dan melihat statistik bisa didapatkan secara gratis asalkan kita membuat akun dahulu.
Untuk penggunaan jangka panjang dan serius, terlebih untuk media sosial, saya pikir layanan ini sangat bagus digunakan, terlebih ini sudah terpercaya dan nama brandnya terkenal.
5. BIT.DO
Sebelum menggunakan fitur pemendek url dari bit.do, kamu harus daftar akun terlebih dahulu.
Contohnya https://bit.do/tutorialmedsos
Fitur Unggulan :
- Bisa custom kode URLnya
- BISA cek statitstik, dengan cara menambahkan tanda “-” dibelakang url.
6. INTIP.IN
Website pemendek tautan yang punya nama unik, intipin!
Contoh hasilnya adalah : https://intip.in/logopubiway
Fitur unggulannya :
- Bisa custom kode sendiri
- Ada statistik berupa jumlah klik.
Layanan ini juga menyediakan register member gratis, dengan login menggunakan akun google. Jadi hanya beberapa klik kita sudah punya akun di situs ini.
Untuk melihat statitik, cukup tambahkan tanda “+” diakhir url,
misalnya jadi https://intip.in/logopubiway+
7. RB.GY
Rb.gy adalah layanan gratis untuk memperpendek link yang didukung oleh Rebrandly.
Saya memasukkan kedalam list karena nama domain dari web service ini cukup pendek.
Contoh hasilnya : https://rb.gy/hy74gm
Sayangnya, fiturnya hanya itu saja, tidak bisa custom maupun melihat statistik klik.
Kesimpulan
Jika kamu mencari mana pemendek url terbaik, maka saya merekomendasikan berdasarkan kebutuhan. Pada dasarnya semuanya punya keunggulan dan kekurangan masing-masing.
Jika kamu mencari daftar pemendek url untuk mendapatkan uang (bayaran), kami akan membuatnya dalam artikel terpisah, jadi tunggu saja ya.
So, layanan mana yang jadi favoritmu?